FIFA 12 hadir dengan memberikan warna baru dalam game simulasi sepak bola. Menggunakan engine baru yang berhubungan dengan reaksi pemain dan bola yang diklaim memberikan tampilan visual yang lebih realistis dibanding versi sebelumnya. Perubahan juga dilakukan pada taktik pertahanan maupun keakuratan saat pemain membawa bola.
Dalam versi demo, kita bisa memainkan pertandingan persahabatan menggunakan klub: Barcelona, Arsenal, AC Milan, Marseille, Manchester City, dan Borussia Dortmund. Juga diberikan beberapa latihan tutorial untuk mengenal fitur-fitur baru dalam FIFA 12.
Kontrol:
- Tombol Panah = Arah gerakan pemain.
- D = Oper bola.
- S = Oper tinggi / Sliding tackle.
- A = Oper ke depan pemain.
- Spasi = Tembakan ke gawang.
- Ctrl = Berlari lebih kencang.
- ** Jika ingin mengubah tombol-tombol tersebut, lakukan pertandingan lalu saat masuk ke tampilan yang berisi menu: Play Match, Team Management, Game Settings, dan Controller, pilih Controller untuk memunculkan menu tampilan Controller, lalu tekan Ctrl beberapa kali sampai muncul daftar tombol-tombol tersebut yang bisa diubah sesuai keinginan.
Catatan:
- Untuk bermain, tekan ESC agar keluar dari tutorial. Dalam menu utama pilih KICK-OFF, lalu tekan ENTER 4 kali hingga masuk ke pilihan Home-Away. Ikuti instruksi selanjutnya hingga masuk ke bagian face-off 1 lawan 1 antara pemain dan penjaga gawang. Tekan ESC lalu pertandingan akan dimulai.
Catatan:
Jika shortcut / link game tidak ada di desktop atau Start Menu Windows,
buatlah yang baru dengan mengikuti langkah berikut ini:
- Klik kanan di desktop, pilih New, lalu pilih Shortcut.
- Pada isian Type the location, isikan dengan teks berikut:
C:\Program Files\EA Sports\EA SPORTS FIFA 12 Demo\Game\fifa.exe
.. jika Windows kalian 64 bit, isikan teks berikut ini:
C:\Program Files (x86)\EA Sports\EA SPORTS FIFA 12 Demo\Game\fifa.exe
- Klik tombol Next, lalu tombol Finish.
- Sebuah shortcut baru akan muncul di desktop kalian. Untuk memainkan
gamenya, klik-dobel ikon/shortcut tersebut.
"tes fifa"
Oleh: JADUL, tgl 8 Juni 2020
cara setting menggunakan stick usB?/